Media Online Terkini
WAY KANAN

Dedikasi Luar Biasa, Kepala Desa Papang Tangguk Jaya Bagikan Gaji Pertamanya Kepada Warga Yang Membutuhkan

Way Kanan, Detectivenews.id–  Kepala Desa Papang Tangguk Jaya Kecamatan Lampung Utara membagikan gaji pertamanya kepada anak yatim. (25/10/2023).

Kepala Desa Ida Bagus Putu menyumbangkan gaji pertamanya kepada anak yatim, lansia, tunanetra, tunarunggu dan warga yang di anggap layak menerima sumbangan pribadinya.

Hal ini sesuai dengan janjinya di masa mencalonkan diri, beliau berjanji bahwa selama menjabat sebagai Kades gaji akan di sumbangkan kepada masyarakat yang berhak menerimanya.

“Bukan bermaksud sombong atau sudah tidak butuh uang, tetapi lebih ke sebuah ketukan hati dan rasa sayang kepada warga dan rasa ingin mengabdi di Desa Papang Tangguk Jaya, dan semoga bisa dipergunakan dengan baik tepat dan bermanfaat di sesuana efek kemarau berkepanjangan.” tutur Kades.

Salah satu Warga Papang Tangguk mengucapkan, “Terimakasih kepada Kades atas bantuan kepada kami dan semoga bermanfaat kepada kami.” ucap salah satu warga.  Red/(Dafit/Robi).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button