Media Online Terkini
JAWA BARAT

Warga Menemukan 2 Mayat Disebuah Kontrakan di Harapan Jaya, Bekasi

Bekasi – Detectivenews.id– Geger di Bekasi 2 mayat wanita ditemukan di dalam rumah kontrakan di Jalan Nusantara RT 11/RW 22, Harapan Jaya, Selasa 28 Februari 2023. Salah satu mayat ditemukan dalam keadaan dicor beton. Sementara di TKP, ditemukan seorang pria dalam kondisi berdarah-darah.

Sebelumnya, dilaporkan 2 wanita hilang. Dugaan kuat, 2 wanita yang dilaporkan hilang itu adalah 2 wanita yang ditemukan tewas di dalam rumah kontrakan di Jalan Nusantara RT 11/RW 22, Harapan Jaya, Bekasi.

Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Hengki mengatakan, dua mayat wanita itu diduga sebagai korban pembunuhan. “Diduga (pembunuhan),” ujarnya.

Bertepatan dengan penemuan 2 mayat wanita itu, ditemukan juga seorang pria dalam kondisi berdarah-darah. Pria itu diketahui berinisial P. Tangan si pria didiapati terluka sayat.

Beredar info, pria tersebut merupakan tak terduga pembunuh 2 wanita itu. Namun Hengki belum bisa memastikannya karena penyelidikan masih berlangsung.

“Intinya kita masih menyelidiki, kita belum tahu siapa pelakunya, kita belum tahu motifnya,” ujarnya.

Dikatakan Hengki, pria itu ditemukan tergeletak di dalam kamar, dengan kondisi tangan tersayat dan bersimbah darah.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, pihak kepolisian melakukan olah TKP dengan melibatkan sejumlah pihak dari lintas profesi untuk mengusut kasus tersebut.

Sebelumnya, warga Harapan Jaya, Bekasi digegerkan dengan penemuan 2 mayat wanita di dalam rumah kontrakan. Belum diketahui identitas kedua mayat itu.

Dari informasi yang beredar, salah satu mayat tersebut dicor beton. Namun, polisi belum bisa memberikan keterangan terkait benar tidaknya kabar tersebut. (Redaksi)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button